Aktual – Pasca viral #IndonesiaDarurat media sosial diramaikan #IndonesiaGelap. Hasgtag ini sudah diposting sebanyak 23 ribu dengan berbagai komentar dari netizen. Bahkan akun milik Simpleman yang viral KKN Desa Penari pun ikut mengomentari gambar garuda dengan background hitam ini. Diketik oleh Simpleman : NEGORO KOK TAMBAH KOYO NGENE REK REK !!
Postingan simpleman ini dikomentar para followernya seperti @ratu_cloudfish yang mengetik : lah? Tumben ikut politik mas. Pemilik akun @dengkot02 menulis : Weeh ketoke ceritane luwih horror, luwih medeni, luwih dowo.. ketimbang critane sampeyan. Sedangkan pemilik akun @CalmM4n menulis : Kancaku cah honorer keno imbas MBG, diberhentikan mas.
Dalam postingan #IndonesiaGelap tertulis : Tanah Papua dirampas demi ilusi swasembada pangan dan energi laut dipagar buat oligarki dan ada HGB di atas laut seorang karena mengantre gas LPG 3 kg pendidikan, Kesehatan dan bukan prioritas BPJS ambles MBG ugal ugalan bikin anggaran nggak stabil ASN dipersulit buat kerja karena anggaran disunat untuk MBG.
Hashtag ini memunculkan ragam komentar dari netizen seperti @PanggillJWaiss yang menulis : terlalu naif jika kita yang masih muda tidak peduli dengan kondisi Indonesia saat ini, bagaimana bisa kita bisa tenang melihat sanak sodara kita sebangsa tertindas.
Munculnya #IndonesiaDarurat dan #IndonesiaGelap seiring dengan berbagai peristiwa di awal Februari 2025 salah satunya kebijakan pembelian dan penjualan LPG 3 kg di pangkalan. Hal ini menuai banyak pendapat karena selama ini publik sudah terbiasa dengan pembelian LPG 3 kg di pengecer dengan alasan jarak terdekat. (ndi)