Aktual.co.id – Mie ongklok adalah hidangan otentik khas Wonosobo yang disajikan dengan irisan kol, daun kucai, dan tempe kemul. Ketika berlibur ke daerah Jawa Tengah, jangan sampai melewatkan kuliner ini.
Dikutip dari laman Oleh-oleh khas Wonosobo, hidangan mie ongklok ditemukan seorang juru masak yang sebelumnya bekerja di warung bakmi. Setelah bereksperimen mengolah mie, akhirnya berhasil diciptakan mie ongklok.
Istilah ongklok berasal dari alat untk memasak semacam keranjang kecil dari anyaman bambu yang berfungsi untuk mengaduk mie. Dari situlah, kuliner mie ini pun disebut sebagai mie ongklok.
Bahan-bahan yang diperlukan membuat mie ongklok cukup sederhana. Menggunakan mie, irisan daun kucai, dan sayur kol. Kemudian, mie diolah dengan cara dicelupkan beberapa kali dalam air mendidih hingga matang.
Mie ongklok yang sudah matang disajikan bersama siraman kuah kental dari campuran udang kering, saripati singkong, serta campuran gula merah dan bubuk kacang. Untuk menambah cita rasa, mie ongklok biasa disajikan dengan tambahan tempe kemul, sate daging sapi, dan keripik tahu. (ndi/ berbagai sumber)