Aktual.co.id – Introvert dikenal dengan kesendirian dan kesunyian. Para pakar filsafat menggolongkan karakter introvert menjadi empat bagian. Dalam kanal youtube Ngaji Filsafat bersama Dr Fahruddin Faiz, M.Ag menjelaskan empat bagian introvert tersebut.
-. Social Introvert :
Senang bersosialisasi namun circlenya sendiri. Introvert sosial adalah tipe kepribadian introvert yang lebih memilih untuk menyendiri dan menghindari aktivitas keramaian. Orang tipe ini lebih senang beraktivitas secara sosial dalam kelompok kecil.
-. Thinking Introvert :
Bisa di tempat ramai namun mengamati di pojok, berpikir, menganalisa sekeliling, tenggelam dalam pemikirannya sendiri.
-. Anxious Introvert :
Terlalu memikirkan kesalahan diri sendiri dan overthingking terhadap pertemanan. Kebanyakan orang dengan kepribadian anxious introvert terlihat gelisah atau gugup karena mudah stres saat menghadapi situasi yang menegangkan.
-. Restrained Introvert :
Tertutup misterius pada awalnya sulit cair, meski akhirnya bisa membaur juga dengan kelompok pertemanan. Tipe yang satu ini akan selalu berpikir sebelum bertindak dan cenderung lebih pendiam serta menjaga diri dari orang lain. (ndi/ berbagai sumber)