Aktual – Terkait kebijakan penjualan dan pembelian Elpiji 3 Kg hingga menyebabkan tragedi meninggalnya Yonih warga Tangerang pasca antri Elpiji 3 Kg, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia meminta maaf terjadi peristiwa ini. “Kami pemerintah pertama mohon maaf kalau terjadi karena semata mata kita melakukan penataan. Yang kedua adalah kita melakukan perbaikan,” kata Bahlil Selasa (4/2/2025). Menurutnya, sistem distribusi elpiji 3 kg yang bermasalah belakangan ini diupayakan dilakukan penataan oleh pemerintah.
Penataan itu dilakukan untuk memastikan elpiji 3 kg didistribusikan merata kepada masyarakat yang membutuhkan. Apa yang dilakukan pemerintah sebagai respons agar rakyat mendapatkan elpiji dengan baik dan gampang. (ndi/berbagai sumber)